Sunday, December 11, 2016

Daftar Buah dan Makanan Untuk Diet Sehat Alami

Diet Alami
Buah dan makanan diet alami

Daftar Buah dan Makanan Untuk Diet Sehat Alami. Banyak metode yang bisa diambil, salah satunya adalah mengonsumsi sejumlah makanan untuk diet yang memberikan nutrisi cukup, tinggi protein, kalori, namun rendah dari lemak jahat yang memicu obesitas juga kolesterol. Apabila Anda ingin tahu apa saja menu makanan sehat untuk diet seimbang berikut ini daftarnya, silahkan Anda catat untuk referensi. Diet alami.

1. Buah Pisang

Buah pisang telah melewati berbagai proses penelitian yang mana telah terbukti mengasup kebutuhan nutrisi harian dan melengkapinya. Buah ini termasuk ke dalam superfood diet yang diakui dunia. Selain dimakan, buah pisang juga bisa dijadikan masker untuk mengangkat kotoran pada wajah dengan mencampur madu ke dalamnya.

2. Buah Tomat

Pada sebelumnya, kami sempat menulis artikel mengenai manfaat buah tomat yang dapat menurunkan berat badan seseorang. Ulasan mengenai tomat sudah banyak di luar, mulai dari asal usul hingga khasiatnya yang terkenal, meski di satu sisi ada kontroversi dari sebagian orang yang mengatakan bahwa tomat adalah sayur, padahal strukturnya adalah buah.

Terlepas dari itu, tomat termasuk ke dalam makanan yang membantu Anda mempertahankan berat badan seimbang di mana pada akhirnya tubuh Anda akan ideal dan menarik untuk dipandang kedua mata. Buah tomat mengandung sedikit kalori, namun banyak menyediakan serat.

Terdapat juga senyawa kimia alami bernama likopen yang mana bersifat atau bertindak sebagai penangkal segudang penyakit dan kondisi kesehatan yang bermasalah. Jadi, mulai sekarang Anda bisa memberi ruang cukup di dalam lemari es untuk menyimpan buah tomat.

3. Brokoli

Sayur brokoli dimasukkan dalam daftar menu makanan untuk diet sehat semua orang karena sudah sejak lama dipercaya oleh para leluhur. Brokoli dapat melepaskan lemak jenuh apabila diolah dengan benar, Anda bisa membuat sup brokoli tanpa keju. Mengapa? Karena khasiatnya tidak akan didapat selagi berdampingan dengan lemak dari keju.

4. Buah Jeruk

Pada satu artikel nanti, akan dibahas khusus mengenai buah untuk diet yang mungkin berguna bagi Anda pecinta buah-buahan.

Buah jeruk terkenal dengan vitamin C nya yang mana berguna untuk membuat kulit tetap sehat dari dalam. Tetapi siapa yang menyangka bahwa vitamin tersebut juga mempunyai andil yang cukup penting bagi seseorang yang ingin langsing, mereka dapat membakar lemak dalam tubuh.

Jeruk juga banyak mengandung gula yang bila terlalu berlebihan dikonsumsi dapat memicu alarm diabetes dan bilamana tidak diproses dengan pembakaran akan berubah menjadi lemak. Meskipun begitu Anda tidak perlu khawatir, karena buah ini rendah kalori dan serat yang membantu tubuh dalam mengatur kadar glukosa dalam darah.

Anda bisa konsumsi jeruk sebagai buah pencuci mulut sehabis makan siang atau sarapan pagi. Apabila lagi bosan menunggu seseorang untuk membicarakan hal penting di cafe, Anda bisa memesan satu gelas jus jeruk untuk melepas dahaga, dengan begitu tanpa disadari berat Anda berpotensi mengalami penurunan.

5. Oatmeal

Sereal ini sangat cocok dijadikan sarapan, mempunyai banyak manfaat dan dapat membuat perut tahan kenyang lebih lama. Meskipun begitu, para pakar Diet Paleo tidak setuju bila oatmeal dimasukkan ke dalam menu makanan untuk diet seimbang yang sehat, tetapi sebagian orang lainnya setuju karena gandum dapat membantu program diet dengan tingginya jumlah serat yang membuat perut terisi penuh sehingga mengurangi keinginan untuk makan lebih lama.

Anda bisa mengawali hari dengan sereal atau gandum, cara membuatnya pun mudah. Tetapi karena kebanyakan dari orang Asia jarang mengkonsumsinya, mungkin pertama kali mencobanya sangat aneh rasanya. Untuk itu Anda bisa memberi variasi atau tambahan bahan yang membuat rasanya lebih cocok di lidah, tetapi tidak mengganggu program diet Anda.

6. Buncis

Sebetulnya buncis juga tergolong dalam kacang-kacangan, tetapi klasifikasinya adalah sayuran. Tidak penting apalah jenisnya, karena sama-sama berguna untuk memperbesar peluang sukses diet Anda. Buncis juga dikenal dengan kemampuannya untuk melancarkan sistem pencernaan dengan bantuan serat yang dikandungnya.

Gula darah juga mampu dikontrol dengan baik oleh buncis. Anda bisa coba konsumsi mereka dengan membuat sayur berkuah atau sekedar tumis sayur buncis dengan cabai merah merekah, pasti sangat nikmat bila disantap bersama keluarga tercinta.

7. Buah Apel

Kalau Anda penggemar manisan seperti permen atau gulali, lebih baik penuhi keinginan tersebut dengan mengganti permen dengan buah apel. Meskipun manis, buah ini tidak akan berpotensi dalam meningkatkan risiko terhadap diabetes atau kencing manis.

Karena buah apel termasuk sebagai makanan yang rendah kalori, lemak, sodium, dan juga serat pangan yang baik. Sudah pasti buah apel digolongkan ke dalam jenis buah untuk diet. Anda bisa mengkonsumsi apel sehabis makan, sangat cocok untuk mencuci mulut dan membersihkan sisa makanan yang menyelip pada sela-sela gigi.

8. Kacang-kacangan

Beberapa jenis kacang memang selalu mendapat perhatian lebih dari pakar diet di dunia, entah jenis aliran apapun. Jika Anda seorang vegetarian, mungkin cukup sulit untuk menciptakan selera makan pada kacang. Tetapi ketahuilah bahwa kacang selalu berhasil menurunkan berat badan berlebih seseorang.

Anda bisa menjadikan kacang sebagai cemilan, tetapi tidak sembarang kacang. Pastikan kacang tersebut tidak digoreng, mungkin kacang kenari bisa menjadi pilihan Anda. 


9. Buah Pir

Banyak mengandung air, daging lunak, dan rasanya manis bisa menjadi kriteria dari buah yang satu ini. Pasti Anda bisa memberi gambaran tersendiri mengenai buah pir, kan?

Buah ini berkerabat dnegan apel, tetapi manfaat yang diberikan cukup berbeda, yang sama hanya pada tindakannya untuk mengontrol berat badan seseorang. Anda bisa makan buah ini ketika lapar, perut akan kenyang seketika dan tahan cukup lama.

Jumlah serat yang tertanam di dalamnya yang efektif dalam membantu diet Anda. Anda bisa membuat salad buah khusus diet dengan mencampurkan beberapa buah yang sudah terdaftar sebelumnya, termasuk buah pir. Tambahkan susu rendah lemak dan kalori, sudah banyak di pasaran.

10. Kacang Pinus

Pohon pinus memiliki kacang yang dapat menghambat nafsu makan Anda. Di dalam kacang pinus terdapat fitonutrien yang mampu melakukan kegiatan tersebut. Anda bisa mengurangi pengeluaran yang biasa digunakan untuk membeli pil diet.

Meski kecil, akan tergantikan dengan renyahnya ketika digigit. Dengan makan kacang pinus setidaknya satu genggam perhari, Anda akan jauh dari keinginan makan banyak seperti biasanya.

11. Jamur

Jamur kancing khususnya, mereka dapat Anda konsumsi bersamaan dengan makanan sehat lain yang dapat mempercepat program penurunan berat badan Anda. Untuk hasil yang terbaik, Anda harus memilih jamur kancing yang benar-benar berkualitas. Jamur jenis ini sangat tinggi vitamin namun renah kalori.

12. Minyak Zaitun

Jika ingin menggoreng makanan, ganti minyak goreng biasa dengan minyak zaitun. Hasil makanan yang tercelup dalam minyak zaitun tidak akan memberikan dampak negatif pada Anda yang diet, karena minyak zaitun tidak melekatkan lemak pada makanan yang hendak Anda konsumsi.

13. Sayuran Segar

Sayuran hijau hampir seluruhnya baik untuk kesehatan, salah satunya mengontrol berat badan. Di sini, Anda harus menekankan pemilihan sayur yang benar-benar segar, bebas dari pestisida, herbisida, dan bahan kimia lain yang secara geneik akan merusak keseimbangan kebaikan yang melekat pada sayuran-sayuran tersebut.

14. Daging Tanpa Lemak

Daging yang tanpa lemak bisa menjadi pilihan Anda untuk menu makan hari esok. Anda bisa memanggang daging sapi yang rendah lemak dengan mengoleskannya bumbu pedas atau kecap manis untuk menggugah selera makan. Meskipun rasanya enak, Anda tidak boleh makan daging rendah lemak sering-sering karena bisa menggagalkan upaya penurunan berat badan yang sedang Anda giati.

15. Buah Melon

Ada lagi tambahan buah untuk Anda jadikan salad buah khusus diet, yakni melon atau blewah juga bisa. Melon menjadi sumber serat yang meskipun jumlahnya tidak banyak, tapi perannya cukup membantu bagi Anda yang sedang berdiet. Di dalamnya juga terkandung antioksidan bernama katekin seperti yang terdapat di dalam teh hijau, fungsinya untuk melengkapi kinerja dari serat tadi.

16. Bayam

Sayur bayam sangat digemari anak-anak, apalagi jika dberi tambahan jagung dan beberapa potong wortel iris. Orang dewasa juga tidak sedikit yang mengandalkan makanan ini untuk menu sehat harian, karena rasanya memang sangat nikmat dan khasiatnya begitu banyak.

Salah satu diantaranya adalah mengecilkan perut. Anda bisa makan sayur bayam yang masih segar, baru dibuat dan sudah melewati proses masak dengan benar. Banyak sekali nutrisi beserta vitamin yang terkandung di dalam bayam, semuanya bisa melengkapi kebutuhan gizi harian Anda.

17. Teh Hijau

Teh yang terkenal di Jepang ini menjadi populer karena kemampuannya dalam berbagai hal, seperti mengikis lemak dengan bantuan antioksidan bernama katekin seperti yang terdapat di dalam buah melon. Kandungan tersebut akan bekerja membakar lemak dan kalori lebih banyak.

18. Ikan Salmon

Tanpa disadari hampir semua cara untuk mengatasi masalah kesehatan pasti ada kaitannya dengan ikan salmon, memang ikan yang ajaib. Sudah pasti karena kandungan asam lemak omega-3 nya yang di sini juga berguna untuk diet. Lemak tersebut adalah lemak tak jenuh yang tidak perlu Anda khawatirkan. Jika ingin mengonsumsinya, pastikan untuk tidak digoreng karena dapat memudarkan khasiat yang semestinya diberikan.

Menjaga mereka dalam keadaan alami atau organik sangatlah penting. Sebab jika tidak, kandungan seperti antioksidan yang berada di dalamnya akan berkurang efektifitasnya dalam menurunkan berat badan. Jelas makanan jenis ini sangat cocok bagi Anda yang vegetarian.

Buah dan Makanan Untuk Diet Sehat Alami. Itulah daftar makanan dan buat untuk membantu proses diet yang sedang anda jalani, untuk meraih keberhasilan dalam diet sangat dibutuhkan niat. Tergantung seberapa kuat anda untuk menjalaninya.

No comments:

Post a Comment

Jika artikel ini bermanfaat, silahkan dishare ya.. Mohon berkomentar yang baik :)